CARA BIJAKSANA MEMECAT KARYAWAN



CARA BIJAKSANA MEMECAT KARYAWAN
Memecat karyawan bagi sebagian orang memang bukan sesuatu yang menyenangkan . Namun jika itu memeng suatu keharusan, ikuti cara berikut;

SIAPKAN BUKTI.
Pastikan dokumen tentang karyawan yang akan Anda pecat telah tertata rapi sebelum pertemuan. Siapkan semua hasil pekerjaanya , surat peringatan yang ia dapat, atau materi lain yang dapat dijadikan bukti kegagalannya.

LEBIH DETIL.
Buat rencana yang lebih detil tentang pemecatan karyawan Anda sebelum bewrhadapan dengannya. Seperti berapa lama ia berbenah? Kapan ia harus mengembalikan barang-barang properti kantor seperti mobil , laptop dan lain-lain.

BUAT JADWAL.
Kontak dengan bagian HRD untuk membuat jadwal pertemuan dengan karyawan ini. Biasanya pihak HRD tidak hanya akan memberikan informasi dan menjawab segala pertanyaan tentang pemecatan ini , tetapi juga memastikan bahwa pemecatan yang Anda lakukan adalah sesuai dengan panduan pihak HRD.


HINDARI BASA BASI.
Langsung saja pada tujuan . Tak peduli seberapa pun sengitnya situasi, tawarkan bantuan apa saja yang akan disediakan oleh perusahaan sehubungan dengan pemecatan, seperti konsultasi, pesangon dan sebagainya.

JALIN KOMUNIKASI.
Komunikasikan hal-hal yang penting yang berkaitan dengan kepergian karyawan tersebut ke staf atau karyawan lainnya. Hindari pembicaraan yang detil tentang alasan kepergiannya; karena hal tersebut tidak profesional dan justru akan mEnimbulkan reaksi yang tidak menyenangkan dari pihak lain.




1 komentar:

terimakasih admin atas artikel yang sudah dibuat sangat bermanfaat sekali artikelnya tentang cara memecat pegawai dengan baik, untuk artikel yang masih berkaitan dengan artikel admin adalah BAGAIMANA CARA DAN ATURAN MEMBERHENTIKAN KARYAWAN DENGAN BAIK

NB: mohon admin approve comment saya, saling solidaritas membantu saja antar sesama blogger untuk kepentingan soe dan juga untuk kepentingan pengunjung admin yang

ingin membaca artikel yang terkait dengan artikel admin,selagi tidak merugikan apa salah nya membantu, terimakasih.

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More